
Duel El Clasico bakal tersaji lagi di akhir pekan ini. Pertemuan antar raksasa Spanyol Barcelona kontra Real Madrid bakal berlangsung di Nou Champ, Sabtu (21/4) atau Minggu dini hari WIB nanti, di kancah La Liga. Namun tak seperti biasanya, kali ini pertemuan keduanya bakal lebih menarik pasalnya kedua tim tengah terluka. Ya, baik Barcelona maupun Real Madrid telah gagal membawa pulang hasil positif setelah Barca menyerah 0-1 dari tuan rumah Chelsea, sedang Real Madrid kalah menyakitkan 1-2 dari Bayern Munchen. Semua terjadi pada leg pertama babak semifinal Liga Champions Rabu dan Kamis dinihari WIB kemarin. Kini baik Barcelona maupun Real Madrid, harus mempersiapkan tim asuhannya kembali melirik partai El Clasico demi menjaga...